Rabu, 24 Juni 2020, Plt. Walikota Medan – Akhyar Nasution mengadakan kunjungan ke Universitas Katolik Santo Thomas dan disambut hangat oleh Plt. Rektor – Prof. Posman Sibuea. Kunjungan ini merupakan salah satu upaya karena meningkatnya jumlah warga yang positif ter-infeksi Virus Covid-19.
“Kami mau minta tolong, meminta masukan dari Universitas ini mengenai metode, pola maupun formula yang tepat dalam ber-adaptasi dengan kebiasaan baru saat pandemi covid-19 ini” kata Akhyar
“Ini adalah tanggungjawab kami, saat ini kami belum memiliki formula yang jelas karena dalam hal ini belum ada yang berpengalaman bagaimana mengatasi Pandemi ini. Untuk itu, kami sangat berharap, Unika Santo Thomas bisa membantu kami apalagi pola atau metode dalam dunia pendidikan saat ini” tambahnya.
Saat ini, Pemko Medan tengah mempersiapkan Parwal tentang Pedoman adaptasi kebiasaan baru pada kondisi Pandemi Covid-19. Sebagai Universitas yang respon dengan masa Pandemi ini,
Plt. Rektor menjelaskan beberapa langkah yang sudah dilakukan oleh universitas. “Kami telah melakukan beberapa upaya sesuai protokol kesehatan Covid-19, dimana mulai sejak 17 Maret lalu, kami sudah mengeluarkan Surat Edaran sebagai petunjuk adanya Sistem Pembelajaran yang baru yaitu Pembelajaran Secara Online” kata Prof. Posman. “Selain itu juga, kampus kita nyatakan sebagai area wajib masker, kita sediakan westafel untuk cuci tangan dibeberapa sudut, serta handsanitizer. Perlu juga kami sampaikan bahwa, dibulan sebelumnya, Pihak kami telah membantu Pemko Medan dalam penyediaan Hand Sanitizer supaya bisa dibagi ke masyarakat” tukasnya.
Dalam pertemuan ini hadir juga Kadis Kesehatan Kota Pedan – Edwin Effendi dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Medan – Arjuna Sembiring, Dr. Zakarias Situmorang, MT – Wakil Rektor 2, Ir. Patricius Sipayung, M. Si – Wakil Rektor 3, Bogor Lumbanraja, PhD – Kepala Biro dan Helena Sihotang, SE., MM – Sekretaris Rektor serta Argus Simbolon, SE – Kepala Bagian Umum Unika Santo Thomas.